Big Bang Vs PSY, Undur Rilis Album

Para pecinta boy band Big Bang sepertinya harus menelan kekecewaan. Awalnya, boy band nomor 1 Korea yang di gawangi oleh G-dragon, Seungri, TOP, Daesung dan Taeyang ini telah dijadwalkan akan merilis album dengan menggelar konser besar pada April 2015 mendatang. Bahkan, informasi yang didapat dari salah satu media, menyebutkan bahwa tanggal dan tempat konser pun telah dipersiapkan yaitu mulai tanggal 24-26 april di Olympic Gymnasium Seoul.

Namun, agency yang menaungi mereka (YG entertainment) mengklarifikasi situasi yang telah tersebar. Jadwal konser sekaligus peluncuran album tersebut akan ditunda hingga waktu yang belum ditentukan. Pasalnya para anggota Big Bang tengah mempersiapkan kualitas dari album tersebut, mereka juga bekerja keras dalam pengerjaan materi album terbaru mereka. Tentu, usaha ini untuk menyajikan musik terbaik untuk dunia.
Dilain tempat, si empunya single “Oppa Gangnam Style, PSY” yang telah berencana merilis album barunya juga mengundur jadwal perilisan albumnya. Ia lebih berkonsentrasi memperluas area pemasaran musiknya terlebih dahulu sebelum akhirnya memutuskan untuk melakukan peluncuran album. Akankah keduanya merilis abum dalam waktu yang sama? Kita tunggu saja berita selanjutnya..


Blog, Updated at: 21.17

0 komentar:

Posting Komentar

Translate

Diberdayakan oleh Blogger.

Arsip Blog