Akan sangat rugi jika berkunjung ke Bandung, anda tidak sempat menikmati suasana malam di Kota Kembang tersebut. Bila anda sedikit kesulitan mencari tempat penginapan di pusat kota, promenade hotel bandung bisa menjadi salah tempat yang tempat untuk sekedar meletakkan barang bawaan dan juga istirahat. Berlokasi tepat di sepanjang jalan cihampelas yang terkenal dengan berbagai outlet tempat surganya belanja celana jeans, hotel ini sangat mudah dijangkau baik dengan kendaraan umum ataupun pribadi. Jarak tempuh dari bandara Husein Sastranegara sekitar 30 menit, sedangkan dari Stasiun Hall sekitar 15 menit.
• Kamar superior only, dengan tarif di kisaran angka 450 ribu,
• Kamar superior, dengan tarif pada nominal 600 ribu,
• Kamar Deluxe, bertarif sekitar 700 ribu,
• Kamar Grand Deluxe, merupakan pilihan tertinggi yang bertarif 900 ribu per malam.
Hotel berbintang dua ini, menyediakan fasilitas yang cukup lengkap agar membuat istirahat anda semakin nyaman. Layanan standar kamar seperti air conditioning, laundry, servis 24 jam ruangan serta kamar mandi panas dingin, teraplikasi dengan cukup nyaman. Hanya untuk layanan wifi, belum bisa menjangkau seluruh ruangan kamar, jadi anda harus keluar ruangan pada tempat-tempat tertentu di kawasan hotel. Dalam kamar juga terdapat deposit box atau brankas yang bisa anda gunakan untuk menyimpan benda-benda penting ketika meninggalkan ruangan.
Adapun untuk fasilitas hotel anda juga bisa mencoba layanan message, spa serta coffee shop yang bisa diakses dengan mudah dari ruangan anda. Namun yang paling membuat tempat ini sangat tepat untuk dikunjungi adalah, anda hanya butuh waktu berjalan sekitar 3 menit untuk mencapai Cihampelas Walk Mall yang sangat terkenal itu. Sebagai tempat istirahat dengan fasilitas yang cukup berkelas, promenade hotel bandung tergolong cukup murah dan direkomendasikan.
0 komentar:
Posting Komentar